Syah Natanegara Menjadi Pendaftar Calon Wakil Bupati Trenggalek Terakhir di Partai Demokrat

oleh
oleh

TRENGGALEK – bioztv.id – Perkuat langkah maju pada Pilkada 2024 di Kabupayen Trenggalek. Wakil Bupati Incumbent, Syah Muhammad Natanegara resmi mendaftarkan diri sebagai bakal calon Wakil Bupati (Bacawabup) Trenggalek melalui DPC Partai Demokrat. Dengan ini, Syah telah mendaftarkan diri di enam partai politik berbeda untuk memperkuat pencalonannya.

Bacawabup, Syah Muhammad Natanegara mengatakan, hingga saat ini ia sudah mendaftar di 6 partai politik (Parpol) berbeda yang ada di kabupaten Trenggalek. Keenam Parpol tersebut yakni, PDI Perjuangan, PKB, Hanura, PKS, PAN, dan terakhir di Partai Demokrat.

“Alhamdulillah, hari ini kami sudah mendaftar di DPC Partai Demokrat Trenggalek. Insya Allah, ini pendaftaran terakhir kami,” ujar Syah dengan penuh rasa syukur.

Sementara itu, Sekretaris Partai Demokrat Trenggalek, Sugeng Dwi Riyono, menjelaskan bahwa pendaftaran di Partai Demokrat ditutup pada 3 Juni 2024. Ia juga menyebutkan bahwa ada tiga kandidat yang mendaftar di partainya, yaitu Mugianto, Rizki Sembada, dan Syah Muhammad Natanegara.

“Dari ketiga pendaftar, hanya Mugianto yang mendaftar sebagai bakal calon bupati dan merupakan kader internal Demokrat, ungkap Sugeng.

Selain menjadi kader potensial Partai Demokrat, Mugianto juga diketahui mendapat surat tugas dari Partai Golkar sebagai bakal calon kandidat potensial pada Pilkada 2024.

“Mugianto juga masuk hasil penjaringan kandidat potensial dari partai Golkar,” jelas Sugeng.

Sugeng menambahkan, proses selanjutnya adalah mengirimkan berkas pendaftaran ke DPD Partai Demokrat Jatim, yang kemudian akan diteruskan ke DPP. Keputusan akhir mengenai pencalonan ada di tangan DPP.(CIA)