Seperti Inilah Cara Mudah Membuat Lukisan Bakar ( Pirografi ) Diatas Kayu

oleh
oleh

TRENGGALEK, bioztv.id – Pirografi atau Lukisan Bakar merupakan proses melukis diatas kayu dengan menggunakan alat pembakar khusus sejenis solder electronik. Melukis dengan metode pirografi diatas kayu memang tak semudah melukis diatas kertas ataupun kanfas, Untuk melukis dengan metode ini ada beberapa proses yang harus dilakukan, hingga menjadi sebuah karya seni lukis yang indah.

Untuk membuat lukisan bakar atau pirografi, Alat dan bahan yang dibutuhkan cukup simple, yaitu papan kayu, Gergaji kayu, alat penghalus, Lem kayu, Pensil, dan alat pembakar sejenis solder yang sudah dimodifikasi menjadi alat lukis bakar.

Langkah awal membuat lukisan diatas kayu dengan metode pirografi ini memang terbilang agak rumit, Tahap awal sebelum menggambar pola yaitu kita harus menyiapkan contoh gambar yang akan di lukis terlebih dahulu, Setelah itu persiapkan juga media lukisnya yaitu kayu, salah satu kayu yang mudah untuk membuat pirografi adalah kayu pinus.

Media Lukis berupa papan Kayu pinus, harus di haluskan terlebih dahulu agar mudah untuk diberi lukisan. Tahapan selanjutnya yakni menggambar sketsa lukisan diatas kayu menggunakan pensil sesuai contoh gambar yang akan di lukis,  setelah sketsa tergambar diatas papan kayu, proses berikutnya yaitu melukis menggunakan alat bakar mengikuti sketsa yang telah di bentuk sebelumnya hingga selesai.

Untuk proses finishing dari lukisan bakar atau pirografi, bisa dilakukan pengkilatan dengan menyemprotkan clear atau bahan pengkilat lainnya, Dengan panambahan clear ini warna asli dan motif corak alami dari serat kayu tetap terlihat jelas, namaun lukisan terlihat lebih cerah dengan efek monocrome yang alami.