Wabup Trenggalek Syah Natanegara Kembali Daftar Jadi Calon Wabup Dari PDI Perjuangan dan PKB

oleh
oleh

TRENGGALEK, bioztv.id – Wakil Bupati Trenggalek, Syah Muhammad Natanegara, resmi kembali mendaftarkan diri sebagai bakal calon wakil bupati mendampingi petahana Muhammad Nur Arifin. Saat ini syah sudah mendaftar di dua partai besar. Yakni DPC PDI Perjuangan, dan DPC PKB Trenggalek. Berkas pendaftaran sudah masuk dimasukkan di kedua partai tersebut.

Sekretaris DPC PDI Perjuangan Trenggalek, Doding Rahmadi mengatakan jika wabup Syah Muhammad Natanegara sudah menyerahkan formulir pendaftaran di kantor DPC PDI Perjuangan Trenggalek. Hal ini menandai bahwa ia adalah kandidat keempat yang mengembalikan formulir pendaftaran untuk Pilkada mendatang.

“Berkasnya sudah kita proses dan sekarang sudah lengkap, nanti akan kita tindak lanjuti lagi,” jelas Sekretaris DPC PDI Perjuangan Trenggalek.

Syah Muhammad Natanegara juga menyampaikan rasa terima kasihnya kepada jajaran DPC PDI Perjuangan Kabupaten Trenggalek yang telah memfasilitasi pendaftaran ini. Syah Natanegara merasa masih memiliki banyak PR yang harus diselesaikan, sehingga tanggung jawab itu harus diselesaikan.

“Alhamdulillah, hari ini kita mengembalikan formulir ke PDI Perjuangan. Besar harapan kami bisa berangkat lagi,” ujar Syah.

Setelah dari PDI Perjuangan, Syah langsung menuju kantor DPC PKB Trenggalek untuk menyerahkan formulir pendaftaran. Syah berharap langkahnya ini menjadi salah satu jalan untuk bisa meneruskan perjuangan, dan meneruskan pengabdian untuk masyarakat Trenggalek.  Syah juga optimis kedepannya akan mendapatkan rekom dari PKB.

“Kita serahkan sepenuhnya kepada mekanisme partai dan ini adalah salah satu bentuk ikhtiar kami. Terakhir, kita pasrahkan semua ke Allah SWT,” jelas Syah di kantor PKB.

Syah juga menambahkan, jika pendaftaran di partai lainnya masih menunggu hari baik untuk bersilaturahmi ke partai-partai yang ada di Trenggalek.

Langkah Syah Muhammad Natanegara ini menunjukkan komitmennya dalam menyelesaikan berbagai program yang yang belum terselesaikan. Masyarakat Trenggalek pun menantikan perkembangan selanjutnya dari Pilkada ini, berharap adanya perubahan positif dan kontinuitas pembangunan di daerahnya.(CIA)