Di Trenggalek, Tim Panji Petualang Sebut Baru Pertama Kali Evakuasi King Cobra Yang Memakan Korban

oleh
oleh
Di Trenggalek, Tim Panji Petualang Sebut Baru Pertama Kali Evakuasi King Cobra Yang Memakan Korban
Di Trenggalek, Tim Panji Petualang Sebut Baru Pertama Kali Evakuasi King Cobra Yang Memakan Korban

TRENGGALEK, bioztv.id – Evakuasi 2 King Cobra yang patok tuannya di Trenggalek. Tim Panji Petualang sebut baru pertama kali evakuasi king cobra yang memakan korban, yaitu di Trenggalek ini. Setekah diserah terimakan ke BKSDA Jatim, 2 king cobra jawa dari Trenggalek ini selanjutnya akan dibawa ke shelter milik Panji di Purwakarta, Jawa Barat.

Berdasarkan keterangan perwakilan Tim panji petualang, Penyerahan dua king cobra di Trenggalek ini dimulai dengan serah terima dari Satpol PP ke perwakilan Balai Konservasi Sumber Daya Alam (BKSDA) Jatim. Setelah itu, BKSDA secara langsung menyerahkan kedua ular itu ke tim Panji Petualang. Selanjutnya, dua ular itu diangkut dengan kendaraan roda empat beserta kandangnya.

Lebih lanjut perwakilan Tim Panji Petualang, Diky Firmansyah menyampaikan, meski sudah berualng kali evakuasi King Cobra dari perumahan warga, namun baru kali ini evakuasi yang pernah memakan korban. Di shelter milik Panji itu memang banyak ular ular berbisa, disana memang dikhususnya untuk shelter king cobra. Disana, kedua King Cobra dari Trenggalek ini akan dirawat sebaik mungkin oleh Panji.

Sebelumnya diketahui bahwa, Evakuasi 2 King Cobra jawa pasca gigit tuannya. Tim Panji Petualang datang langsung ke Trenggale bersama perwakilan Balai Besar Konservasi Sumber Daya Alam (BKSDA) Jatim. Untuk sementara, kedua king cobra itu dievakuasi dari kantor Satpol-PPK Trenggalek ke Surabaya. Kemudian akan dibawa ke Jawa Barat.